NUSAKAMBANGAN - WBP Nasrani Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah Ikuti Kegiatan Ibadah Bersama pada Hari Kenaikan Isa Almasih pada Kamis (18/5).
Kegiatan Ibadah tersebut berlangsung dari pukul 08.30 hingga 11.30 WIB. Bertempat di Gereja Kasih Anugerah Lapas Permisan kegiatan Ibadah Bersama memperingati Hari Kenaikan Isa Almasih tersebut dilakukan secara virtual.
Dalam kegiatan tersebut para warga binaan didampingi secara langsung oleh Kasubsi Bimkemaswat Candra Putra Perwira beserta staff pembinaan. Ibadah Perayaan Kenaikan Isa Almasih di Lapas Permisan diikuti oleh WBP beragama Nasrani.
Secara keseluruhan kegiatan tersebut berlangsung dengan tertib dan aman. Kegiatan Ibadah dipimpin secara langsung secara virtual oleh Pdt. Yani Setyawati Lim dari Yayasan Pelayanan Kasih Bethesda Malang.
Tema pada perayaan Ibadah Peringatan Kenaikan Isa Almasih ini adalah “Hidup Disertai Tuhan” dengan dasar Firman Tuhan diambil dari Kitab Kisah Para Rasul 1 : 6.
Kasubsi Bimkemaswat Candra Putra Perwira menyampaikan bahwa kegiatan ini berlangsung berdasarkan Surat Kepala kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah perihal tentang Perayaan Ibadah Kenaikan Isa Almasih secara virtual di Lapas Nusakambangan dan Cilacap.
"Kegiatan hari ini diikuti oleh seluruh UPT di Nusakambangan dan berlangsung secara kondusif dan aman, " ungkapnya.